
Salah satu custom subject yang dikembangkan oleh idCARE.UI dengan tujuan agar peserta pelatihan memahami manajemen resiko keamanan siber dan dapat memberikan kontribusi serta tindakan penanggulangan jika terjadi resiko di organisasi masing-masing.
Supply Chain Risk Trial Course ini dilaksanakan pada tanggal 10-19 Oktober 2022 secara daring. Pelatihan ini diikuti oleh 6 orang peserta dari berbagai jenjang profesi, mulai dari staff hingga level direktur. Pengajar yang menyampaikan materi pelatihan ini merupakan lulusan anggota CAMP yang juga merupakan salah satu program unggulan dari idCARE.UI. Para pengejar juga merupakan seorang CEO di perusahaan dan ahli dalam bidang cybersecurity. Sehingga pelatihan berlangsung secara interaktif, melihat dari hasil ujian yang sangat memuaskan, dapat disimpulkan bahwa materi yang disampaikan pengajar ke peserta terserap dengan sangat baik.